Soal No. 1 Ayo Kita Berlatih 5.4 Matematika Kelas 7

Berikut ini adalah Soal No. 1 Ayo Kita Berlatih 5.4 (Menyelesaikan Masalah Perbandingan Senilai pada Peta dan Model).


1. Sebuah peta berskala 1 : 10.000.000. Jarak kota Jambi dan Palembang pada peta jaraknya 2,4 cm. Seorang supir bis berangkat dari kota Jambi menuju kota Palembang dengan kecepatan rata-rata 80 km/jam. Selama perjalanannya, ia berhenti istirahat sebanyak 1 kali selama 30 menit. Ia tiba di kota Palembang pulul 10.30 WIB.

a. Berapa jam bis itu di perjalanan?
b. Pukul berapa sopir itu berangkat dari kota jambi?

Jawab:

Diketahui perbandingan jarak pada peta dengan jarak sebenarnya adalah:

$\frac{1}{10.000.000} = \frac{2,4}{Jarak \ sebenarnya}$

Jarak sebenarnya dari kota Jambi ke kota Palembang adalah $2,4 × 10.000.000=24.000.000 \ cm=240 \ km$. Karena kecepatan bis tersebut adalah 80 km/jam maka waktu yang diperlukan adalah $\frac{240 \ km}{80 \ km/jam}=3 \ jam$.

a. Bis itu di perjalanan menghabiskan waktu 3 jam ditambah 30 menit.
b. Karena sopit itu tiba di kota Palembang pukul 10.30 WIB maka ia berangkat dari kota Jambi pada pukul 07.00 WIB.

Posting Komentar untuk "Soal No. 1 Ayo Kita Berlatih 5.4 Matematika Kelas 7"


Jangan Lewatkan Kaos Matematika Keren & Unik di👇



Dapatkan panduan Belajar Matematika dari Nol GRATIS di👇